Sabtu, 03 Maret 2018

Analisis Regresi adalah analisis statistik yang digunakan untuk melihat pengaruh suatu (atau beberapa) variabel independen biasa disebut variabel eksplanatori terhadap variabel dependen. Misalnya, kita ingin mengetahui pengaruh biaya iklan terhadap penjualan suatu produk. Secara logika, biaya iklan yang besar akan meningkatkan penjualan suatu produk. Namun, manajemen biasanya melakukan evaluasi terhadap biaya iklan yang dikeluarkan, apakah sudah berpengaruh positif terhadap penjualan produk mereka, maka analisis regresi dapat digunakan.

Jika anda belum mengetahui gambaran tentang analisis regresi, anda dapat membaca postingan saya tentang analisis regresi sederhana part 1 dan part 2 (asumsi)

Analisis regresi dapat dilakukan dengan berbagai software. Memang, Analisis regresi dapat dilakukan dengan menghitung manual, namun hal tersebut tidak mungkin dilakukan apabila data yang kita miliki berjumlah besar. Sehingga dibutuhkan software yang dapat menghitung secara cepat. Anda dapat melakukan Analisis Regresi dengan SPSS ataupun software statistik lainnya.

Namun, tak semua kita memiliki software tersebut, terlebih apabila kita tidak terlalu sering menggunakannya. Untuk itu, saya membuat tutorial untuk melakukan analisis regresi dengan Microsoft Excel 2013 dengan interpretasi hasil.

(Pada tutorial ini, saya menggunakan Microsoft Excel 2013) :

  1. Tentukan variabel dependen (mulai sekarang kita sebut variabel Y) dan variabel independen (mulai sekarang kita sebut variabel X). Setelah itu masukkan data tersebut kedalam Microsoft Excel. Sebagai contoh, saya telah menyertakan file contoh, dapat di download disini.

  2. Setelah itu, buka ribbon Data dan kemudian pilih Data Analysis yang berada di pojok paling kiri.


  3. Lalu pilih Regression pada box pilihan yang muncul. Lalu klik OK



  4. Kemudian, akan muncul box seperti gambar dibawah dan masukkan data sesuai dengan tempatnya. Masukkan variabel X ke bagian Input X dan variabel Y ke bagian Input Y. Cara memasukkannya hanya tinggal memilih sel yang mengandung data tersebut.


  5. Untuk memunculkan Residual Error, maka dapat mencentang Residuals. Untuk memunculkan memunculkan Normal Probability Plots. Pada Output options, dapat diatur tempat hasil Output dari Analisis Regresi, ingin di sheet yang sama, sheet yang berbeda atau di file yang berbeda. Setelah itu, klik OK. Akan muncul hasil sebagai berikut,


Interpretasi Hasil dari Analisis Regresi dengan Ms. Excel

R Square atau biasa disebut koefisien determinasi biasa dipakai untuk melihat seberapa besar pengaruh variabel X terhadap variabel Y. R Square sebesar 0,5082 menunjukkan bahwa 50% persen variasi variabel Y dapat dijelaskan oleh variabel X, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk ke dalam persamaan (error). Jika dalam contoh, maka variasi yang terjadi pada Penjualan Produk hanya dapat dijelaskan 50 % oleh biaya iklan yang dikeluarkan, sedangkan sisanya dijelaskan oleh variabel lain, misalnya seperti kualitas produk, selera pasar, dll.

Untuk intercept (konstanta) dapat di interpretasi kan sebagai nilai variabel Y ketika variabel X bernilai nol. Atau, dalam kasus contoh, dapat diartikan sebagai penjualan produk ketika biaya iklan tidak ada. Sehingga, penjualan produk akan bernilai 336,9218 ketika biaya iklan tidak ada.

Koefiesien variabel X diartikan sebagai kenaikan atau perubahan variabel Y ketika variabel X meningkat 1 satuan. Sehingga, penjualan produk akan naik senilai 3,9251 satuan ketika biaya iklan naik 1 satuan.

P-value diartikan sebagai tingkat signifikansi koefisien. Ketika p-value sebuah koefisien lebih kecil dari 5 % (tingkat signifikansi yang umum digunakan), maka dapat dikatakan bahwa variabel X tersebut memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel Y. Dapat dilihat bahwa nilai p-value bernilai lebih kecil dari 0,05 , maka dapat dikatakan bahwa variabel biaya iklan mempengaruhi variabel penjualan produk secara signifikan.

Sekian penjelasan saya tentang Analisis Regresi dengan Ms. Excel, semoga dapat membantu. Tunggu juga Analisis Regresi dengan software-software lainnya.


0 comments:

Posting Komentar